Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 10 Bab 1 Semester 1, Ayo Kita Selesaikan Soal Kelajuan dan Percepatan

28 Mei 2022, 18:24 WIB
Berikut kunci jawaban IPA kelas 8 SMP/MTs halaman 10 Bab 1 semester 1 ayo kita selesaikan soal kelajuan dan percepatan /Tangkapan Layar Buku IPA Kelas 8 Semester 1 BSE Kemdikbud K13

RINGTIMES BALI - Berikut pembahasan kunci jawaban IPA kelas 8 SMP MTs halaman 10 Bab 1 semester 1 ayo kita selesaikan soal kelajuan dan percepatan.

Pembahasan kunci jawaban ini digunakan untuk membahas soal kelajuan dan percepatan yang terdapat pada buku IPA kelas 8 semester 1.

Artikel ini akan membahas tugas Ayo Kita Selesaikan yang ada pada halaman 10 materi Bab 1 Gerak Benda dan Makhluk Hidup di Lingkungan Sekitar.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 3 halaman 195 Subtema 4, Bilangan Pecahan Bagian Daging yang Dimakan Hewan Sirkus

Dilansir dari buku pembelajaran kelas 8 BSE Kemdikbud edisi 2017 dan dipandu oleh alumni Pendidikan IPA IAIN Jember, Sevie Safitri Rosalina, S.Pd, berikut pembahasan kunci jawaban halaman 7:

1. Sebuah mobil yang mula-mula diam bergerak dipercepat beraturan hingga kecepatannya menjadi 72 km/jam setelah bergerak selama 30 sekon. Percepatan yang dialami mobil tersebut adalah ....

Pembahasan:

Diketahui :
​v1 = 0
v2 = 72km /jam
t1 = 0
t2 = 30 s

Ditanya :
Percepatan (a) yang dialami mobil tersebut.

Dijawab:
v2 = 72 km/jam
= 72 x 1000/3600 m/s
= 72000/3600 m/s = 20 m/2

∆t = t2 - t1
= 30 - 0
= 30 s

∆v = v2 - v1
= 20 - 0
= 20 m/s

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 3 halaman 193 Subtema 4, Hewan Manakah yang Memakan Bagian Daging Lebih Banyak

a = ∆v/∆t
= (20 m/s)/30s
= 2/3 m/s2

Jadi Percepatan yang dialami mobil tersebut adalah sebesar 2/3 m/s2.

2. Buah kelapa yang sudah tua dan matang jatuh dari pohonnya. Jika percepatan gravitasi 10 m/s2, berapakah kecepatan buah kelapa setelah jatuh selama 3 sekon?

Pembahasan:

Diketahui :
percepatan gravitasi bumi (a) = 10 m/s²
waktu (t) = 3 s

Ditanya :
kecepatan (v)

Dijawab:
Vt = g x t
= 10 m/s2 x 3 s
= 30 m/s

Jadi kecepatan buah kelapa setelah jatuh selama 3 sekon yaitu 30 m/s.

Sekian pembahasan kunci jawaban IPA kelas 8 halaman 10 Bab 1 semester 1 ayo kita selesaikan soal kelajuan dan percepatan. Selamat belajar.

Disclaimer:

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 3 halaman 194 Subtema 4, Gambar Pecahan Senilai

1. Konten ini disajikan dan dibuat bertujuan agar dapat membantu para orang tua dalam membimbing anak selama belajar.

2. Soal dan pembahasan ini bersifat terbuka, baik siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban yang lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler