Soal PTS Tema 6 Kelas 4 Semester 2 Tahun 2022 dan Kunci Jawaban, Cita-citaku

15 Mei 2022, 07:17 WIB
Ilustrasi Soal PTS Tema 6 Kelas 4 Semester 2 dan Kunci Jawaban, Cita-citaku. /Pexels.com /Ylanite Koppens

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan soal tema 6 kelas 4 semester 2 sesuai Kurikulum 2013 berikut.

Dalam artikel ini akan dibahas beberapa soal tema 6 kelas 4 semester 2 tentang materi Cita-citaku untuk persiapan menghadapi PTS tahun 2022.

Pembahasan soal dan kunci jawaban ini diharapkan bisa menjadi bahan evaluasi dan referensi siswa dalam belajar.

Baca Juga: Contoh Soal PAT Bahasa Inggris Kelas 6 SD MI Beserta Kunci Jawaban dan Pembahasan Lengkap Terbaru 2022

Berikut rangkuman soal dari Kak NH sesuai materi Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 dengan pembahasan dipandu alumni Universitas Terbuka - PGSD, Diana Zulfani, S.Pd.,:

1. Selain untuk menjalankan ibadah, rumah ibadah juga digunakan untuk...
a. Saling mengenal antar kita
b. Tempat istirahat siang
c. Mempelajari ilmu agama
d. Sarana wisata keluarga

Pembahasan : rumah ibadah adalah tempat untuk mempelajari ilmu keagamaan
Jawaban: C

2. Melestarikan budaya dapat dilakukan dengan cara...
a. Mengabadikan lewat foto
b. Menjual keluar negeri
c. Mempelajari budaya Indonesia
d. Membiarkan tumbuh kembang

Pembahasan : dengan mempelajari budaya kita bisa melestarikan kebudayaan Indonesia
Jawaban : C

3. Paskah dan Natal adalah hari raya umat...
a. Islam
b. Budha
c. Hindu
d. Kristen

Pembahasan : Natal adalah hari raya bagi umat yang beragama Kristen
Jawaban : D

Baca Juga: Soal PAT UKK PAS IPA Kelas 5 Semester 2 Terbaru 2022 dan Kunci Jawaban Part 2

4. Sikap yang harus kita hindari dalam meraih cita-cita adalah...
a. Pantang menyerah
b. Semangat
c. Putus asa
d. Percaya diri

Pembahasan : dalam meraih cita-cita, kita tidak boleh cepat putus asa
Jawaban : C

5. Pada saat mendeklamasikan puisi, pahamilah.... yang ingin disampaikan.
a. Sajak dan rima
b. Kata-kata kias
c. Isi dan pesan
d. Judul puisi

Pembahasan : saat membawakan puisi kita harus tahu apa isi dari puisi tersebut
Jawaban : C

6. Hingga peluh bercucuran
Penat bahuku berbeban berat
Tak kuhiraukan sedikit juga
Gagasan pokok atau arti bait puisi diatas adalah...
a. Keuletan seseorang
b. Orang yang berkeringat
c. Beban yang berat
d panasnya matahari

Pembahasan : puisi diatas menggambarkan keuletan dalam bekerja
Jawaban : A

Baca Juga: Soal PAT UKK PAS IPA Kelas 5 Semester 2 Terbaru 2022 dan Kunci Jawaban Part 3

7. Berikut yang termasuk sumber daya alam hayati adalah...
a. Panorama dan pegunungan
b. Pasir, laut, bebatuan
c. Hasil hutan dan hewan ternak
d. Hewan ternak, nikel, tembaga

Pembahasan : sumber daya alam hayati termasuk tumbuhan dan hewan
Jawaban : C

8. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna adalah...
a. Kupu-kupu
b. Katak
c. Belalang
d. Ayam

Pembahasan : Belalang adalah salah satu hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna
Jawaban : C

9. Bahan baku pembuatan balon dan ban adalah...
a. Kina
b. Karet
c. Kelapa sawit
d. Plastik

Pembahasan : ban dibuat dari bahan utama karet
Jawaban : B

Baca Juga: Soal PAT UKK PAS IPA Kelas 5 Semester 2 Terbaru 2022 dan Kunci Jawaban Part 4

10. Berikut ini termasuk barang tambang, kecuali...
a. Mutiara
b. Minyak bumi
c. Perak
d. Batu bara

Pembahasan : mutiara adalah hasil laut
Jawaban : A

Demikian pembahasan soal dan kunci jawaban yang bisa dipelajari untuk membantu siswa dalam menghadapi ujian.

Disclaimer :

- artikel ini dibuat untuk membantu siswa dalam belajar.

- soal dalam artikel ini sesuai dengan materi kurikulum 2013 Kemdikbud dan belum tentu akan muncul saat ujian.

- artikel ini tidak memiliki menjamin kebenaran jawaban 100 persen. ***

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler