Kumpulan Soal OSN IPA SD MI Tahun 2022 Disertai Kunci Jawaban dan Pembahasan Lengkap

29 April 2022, 11:50 WIB
Ilustrasi kunci jawaban soal OSN IPA untuk siswa SD MI tahun 2022 yang disertai dengan kunci jawaban dan pembahasan lengkap. /PEXELS/Pixabay

RINGTIMES BALI – Artikel berikut membahas kunci jawaban soal OSN IPA untuk siswa SD MI tahun 2022 yang disertai dengan kunci jawaban dan pembahasan lengkap.

Pada kunci jawaban kumpulan soal OSN IPA untuk SD MI berikut dilengkapi dengan pembahasan yang diharapkan dapat membantu siswa dalam memahami materi.

Bahasan soal OSN IPA SD MI berikut ini dapat dijadikan sebagai referensi belajar dan evaluasi belajar siswa sebelum menghadapi Olimpiade Sains Nasional (OSN).

Baca Juga: Reading Comprehension, Strong Wind, Pembahasan Soal Bahasa Inggris Kelas 10 Halaman 183

Mengacu pada Kurikulum 2013 Kemdikbud, simak pembahasan soal OSN IPA SD MI yang dilansir dari kanal Youtube Buku Paket pada 29 April 2022 berikut ini yang dipandu oleh Diana Zulfani S.Pd alumni PGSD Universitas Terbuka:

1. Katak, lumba-lumba, sapi, paus, burung merpati, ular, dan salamander adalah contoh-contoh hewan bertulang belakang. Di antara hewan-hewan tersebut, yang termasuk dalam kelompok mamalia adalah…, …, dan…

Jawaban: Sapi, paus, dan lumba-lumba

Pembahasan: Mamalia merupakan jenis hewan yang menyusui dan merupakan spesies yang paling beragam di bumi

Baca Juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 8 Halaman 302 Soal Essay Bab 10, Sebutkan Pengertian Jalan

2. Sendi atau hubungan antar tulang yang memungkinkan terjadinya gerakan misalnya hubungan antar tulang gelang bahu dan tulang lengan atas disebut sendi…

Jawaban: Sendi Peluru

Pembahasan: Sendi peluru merupakan sendi yang mempunyai ujung membulat, yang masuk ke ujung tulang lainnya yang berbentuk cekungan

3. Pada tumbuhan, pembuluh yang berfungsi mengangkut air dan garam mineral dari tanah ke seluruh bagian tumbuhan adalah pembuluh…

Jawaban: Pembuluh kayu GV

Pembahasan: Pembuluh kayu merupakan jaringan pengangkut yang kompleks yang terdiri dari berbagai jenis bentuk sel

Baca Juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 8 Halaman 275 Soal Essay Terbaru 2022, Pengertian Pergaulan Bebas

4. Berbagai usaha untuk pencegahan penyakit di antaranya adalah dengan memanfaatkan kuman yang telah dilemahkan daya serangnya yang disebut…

Jawaban: Vaksinasi

Pembahasan: Vaksinasi merupakan proses pemberian antigen yang dapat merangsang pembentukan imunitas atau antibody di dalam sistem imun tubuh

5. Suatu saat kita melakukan gerakan spontan akibat reaksi terhadap suatu keadaan misalnya saat kita tersengat api. Gerakan itu tiba-tiba dan tanpa kita sadari. Gerak yang demikian disebut…

Jawaban: Gerak refleks

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 147 Uji Kompetensi 6 Komitmen NKRI dan Kebangsaan Pemuda

Pembahasan: Gerak refleks terjadi tanpa disengaja atau disadari, berlangsung cepat, dan melewati jalur pendek dan tidak melewati otak

6. Kayu yang terbaakr mengubah energi… menjadi energi…

Jawaban: Kimia – panas

Pembahasan: Perubahan energi kimia menjadi energi panas pada kayu bisa dimanfaatkan untuk memasak

7. Urutan sistem pencernaan pada burung pemakan biji adalah: mulut - kerongkongan - … - lambung - usus halus - usus besar dan berakhir di kloaka

Jawaban: Tembolok

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 317 318 Uji Kompetensi Semester 2 Pilihan Ganda 21-25 Full Pembahasan

Pembahasan: Tembolok merupakan tempat penyimpanan sementara makanan yanng masuk dari mulut dan kerongkongan

8. Zat makanan yang berperan penting untuk pertumbuhan tubuh dan apabila kekurangan zat tersebut akan menyebabkan rachitis, tulang lemah hingga mudah bengkok. Zat tersebut adalah…

Jawaban: Vitamin D

Pembahasan: Vitamin D berperan membantu penyerapan kalsium sehingga kesehatan tulang dan gigi terjaga

Demikian kunci jawaban latihan soal OSN IPA SD MI dengan kunci jawaban dan pembahasan lengkap.Semoga bermanfaat bagi pembelajaran siswa.

Disclaimer: Kunci jawaban soal ini bersifat terbuka, tidak bersifat mengikat, sehingga tidak ada jaminan mutlak mengenai kebenaran jawaban. Adik-adik dapat melakukan eksplorasi sendiri dengan bantuan pengajar.***

 

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler