Latihan Soal PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Kurikulum 2013 Sesuai Kisi - Kisi, Beserta Kunci Jawaban Lengkap

22 April 2022, 21:37 WIB
Latihan Soal PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Kurikulum 2013 Sesuai Kisi - Kisi, Beserta Kunci Jawaban Lengkap. /Pexels.com/Katerina Holmes

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan latihan soal IPA kelas 7 semester 2 berikut ini.

Pada artikel ini akan dibahas beberapa latihan soal IPA kelas 7 yang bisa dipelajari untuk persiapan menghadapi PTS semester 2 dengan kunci jawaban lengkap.

Pembahasan soal dan kunci jawaban ini diharapkan bisa menjadi bahan evaluasi dan referensi siswa dalam belajar.

Baca Juga: Soal UAS PAS PAI Kelas 1 SD Semester 2 Plus Kunci Jawaban dan Pembahasan Singkat Part 2

Berikut beberapa soal dari Buku Paket Kemdikbud Kurikulum 2013 dengan pembahasan dipandu alumni Pendidikan IPA - IAIN Jember, Sevie Safitri Rosalina, S.Pd., : 

1. Sel yang mempunyai inti sel akan tetapi inti sel tersebut tidak terselubung membran inti disebut...
a. Sel tubuh
b. Sel eukariotik
c. Sel prokariotik
d. Sel darah merah

Pembahasan : sel prokariotik tidak terselubung membran inti tapi memiliki inti sel
Jawaban : C

2. Di bawah ini yang tidak mempunyai sel eukariotik adalah...
a. Arkea
b. Jamur
c. Protista
d. Tumbuhan

Pembahasan : arkea tidak memiliki sel eukariotik
Jawaban : A

3. Jaringan yang berfungsi mengangkut air dan unsur hara ke daun adalah...
a. Xilem
b. Floem
c. Batang
d. Stomata

Pembahasan : jaringan xilem mengangkut air dan unsur hara dari akar ke daun
Jawaban : A

Baca Juga: Download Lagu Butterflies dari Abe Parker MP3 MP4 Lengkap dengan Lirik

4. Kumpulan jaringan akan membentuk...
a. Sel
b. Organ
c  organel
d. Jaringan tubuh

Pembahasan : jaringan yang berkumpul akan membentuk organ
Jawaban : B

5. Lingkungan biotik adalah lingkungan yang...
a. Sebagai habitat flora dan fauna
b. Terdiri atas air  udara dan tanah
c. Menunjang manusia dan aktifitasnya
d. Disusun produsen, konsumen dan pengurai

Pembahasan : lingkungan biotik adalah lingkungan yang komponen nya terdiri dari makhluk hidup dan mikroorganisme
Jawaban : D

6. Adaptasi tumbuhan terhadap lingkungannya dengan cara menekan pertumbuhan daun tetapi memacu pertumbuhan akar terdapat pada habitat...
a. Gurun
b. Hutan basah
c. Padang rumput
d. Hutan tropis kering


Pembahasan : adaptasi tersebut dilakukan oleh tanaman kaktus
Jawaban :  A

Baca Juga: Download Lagu WA DA DA dari Kep1er MP3 MP4 Lengkap dengan Lirik

7. Tumbuhan yang mendominasi bioma taiga adalah...
a. Palem
b. Pinus
c. Kaktus
d  rumput palem

Pembahasan : bioma taiga adalah ekosistem yang vegetasi nya hanya terdiri dari satu spesies pohon
Jawaban :  B

8. Sesuatu dapat dikatakan mencemari lingkungan apabila...
a. Mengganggu kehidupan masyarakat
b. Mengganggu kelancaran lingkungan
c. Mengganggu keseimbangan ekosistem
d  membuat rusak kualitas udara

Pembahasan : suatu hal dapat disebut mencemari lingkungan jika mengganggu keseimbangan ekosistem
Jawaban : C

9. Suatu zat bukan dikatakan sebagai polutan apabila...
a. Kadarnya melebihi ambang batas
b. Berada pada waktu yang tidak tepat
c. Mengakibatkan kesehatan terganggu
d. Berada pada tempat yang tidak semestinya

Pembahasan : zat yang menyebabkan kesehatan terganggu tidak disebut polutan
Jawaban : C

Baca Juga: Soal UAS PAI Kelas 2 SD Semester 2 dan Kunci Jawaban Dilengkapi Pembahasan Singkat

10. Kegiatan untuk membersihkan permukaan tanah yang tercemar disebut dengan...
a. Remediasi
b. Bioremediasi
c. Gotong royong
d. Antioksidanisasi

Pembahasan : remediasi adalah membersihkan permukaan tanah yang tercemar
Jawaban : A

Demikian pembahasan latihan soal IPA yang bisa dipelajari untuk memahami materi dan persiapan ujian.

Disclaimer:

- artikel ini dibuat dengan tujuan untuk membantu siswa dalam belajar.

- soal dalam artikel ini dibuat sesuai materi Kurikulum 2013 Kemdikbud dan belum tentu muncul dalam soal ujian .

- artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler