Latihan Soal Pretest PPG Guru Seni dan Kunci Jawaban Lengkap Terbaru 2022 PART 2

13 April 2022, 13:16 WIB
Ilustrasi kunci jawaban latihan soal pretest PPG untuk guru Seni lengkap pembahasan terbaru 2022 Part 2 sesuai kisi-kisi. /unsplash.com/glenn carstens peters

RINGTIMES BALI – Artikel berikut membahas kunci jawaban latihan soal pretest PPG untuk guru Seni lengkap pembahasan terbaru 2022 Part 2.

Pembahasan soal-soal PPG berikut sesuai dengan kisi kisi Pretest PPG yang dirilis Kemdikbud, sehingga diharapkan bisa membantu para calon guru Seni untuk mempersiapkan tes PPG.

Soal Pretest PPG 2022 dan kunci jawaban dalam artikel ini dilengkapi dengan pembahasan lengkap agar dapat dijadikan sebagai referensi belajar menjelang ujian PPG.

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG Guru PJOK dan Kunci Jawaban Lengkap Terbaru 2022 PART 2

Dilansir dari kanal Youtube Mochamad Handoko pada 13 April 2022, simak pembahasan soal pretest PPG guru Seni disertai pembahasan berikut ini:

1. Fungsi gelap terang (value) pada karya senirupa menampilkan kesan dramatis pada lukisan, seperti pada tema peperangan dengan ungkapan gelap terang. Dalam hal ini, gelap terang pada karya seni berfungsi untuk menampilkan…

A. Nilai emosi

B. Nilai ekspresi

C. Kesan dwimatra

D. Kesan trimatra

E. Kesan plastis

Jawaban: D

Pembahasan: Gelap terang dimanfaatkan untuk berbagai kepentingan diantaranya memperkuat kesan trimatra suatu bentuk

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 7 Halaman 171 Associating, Chapter 7 I’m Proud of Indonesia

2. Berikut merupakan media yang digunakan dalam berkarya seni rupa 2 dimensi, kecuali…

A. Kertas

B. Kanvas

C. Kaca

D. Kain

E. Cat minyak

Jawaban: E

Pembahasan: Cat minyak digunakan untuk membuat lukisan pemandangan, lukisan still life, dan lukisan potret

3. Aliran yang cenderung melakukan usaha abstraksi terhadap objek ke dalam bentuk-bentuk geometri untuk mendapatkan sensasi tertentu merupakan…

Baca Juga: Pembahasan Soal Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 210 Karakteristik Resensi Berdasarkan Isinya

A. Aliran abstraksionisme

B. Aliran naturalism

C. Aliran romantisme

D. Aliran impresionisme

E. Aliran kubisme

Jawaban: E

Pembahasan: Aliran kubisme memuat beberapa sudut pandang dari objek dalam suatu karya, sehingga menghasilkan lukisan seakan-akan terpisah

4. Teknik dalam membuat sebuah karya dengan cara menyambung beberapa potongan bahan merupakan…

A. Teknik merakit

B. Teknik las

C. Teknik kolase

D. Teknik cor

E. Teknik cetak

Baca Juga: Soal US MTK Kelas 6 dan Kunci Jawaban, Ujian Sekolah 2022 Lengkap dengan Pembahasan

Jawaban: C

Pembahasan: Teknik kolase adalah salah satu teknik seni dengan menempelkan berbagai macam unsur ke dalam satu frame

5. Patung dan relief merupakan karya seni 3 dimensi yang dibuat dari bahan dasar kayu dan batu dengan menggunakan teknik….

A. Pahat

B. Butsir

C. Cor

D. Las

E. Cetak

Jawaban: A

Pembahasan: Patung dan relief dibuat dengan teknik pahat

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tema 9 Kelas 4 SD MI Halaman 127 Subtema 3, Kegiatan Manusia Memengaruhi Lingkungan

6. Yang termasuk karya seni rupa murni adalah…

A. Cangkir

B. Rumah

C. Kursi

D. Baju

E. Patung

Jawaban: E

Pembahasan: Karya seni rupa murni adalah karya seni yang diciptakan untuk memenuhi kebutuhan batin atau dinikmati keindahannya saja

7. Teknik ini digunakan untuk memanipulasi sebuah lembaran kertas sehingga membentuk sebuah lukisan 3 dimensi yaitu teknik…A

A. Teknik 3M

B. Teknik kolase

C. Teknik mozaik

D. Teknik merakit

E. Teknik cetak

ppg

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG Guru Seni dan Kunci Jawaban Lengkap Terbaru 2022

Jawaban: A

Pembahasan: Teknik 3M yaitu merekat, menggunting, dan menempel dalam seni rupa

Demikian kumpulan soal Pretest PPG untuk guru Seni disertai pembahasan lengkap part 2. Semoga bermanfaat dan sukses ujiannya.

Disclaimer: Artikel ini hanya berisi pembahasan latihan soal PPG untuk referensi belajar. Pembahasan latihan soal dalam artikel ini tidak bersifat mutlak, sehingga tidak menjamin kebenaran jawaban.***

 

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler