Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 189-180 Ayo Berlatih 8.5 Bab 8 Bangun Ruang Sisi Datar

2 April 2022, 11:53 WIB
Pembahasan kunci jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 179-180 pada ayo berlatih 8.5 bab 8 tentang bangun ruang sisi datar. (Ilustrasi) /Pexels/Erik Mclean


RINGTIMES BALI -
Berikut kunci jawaban Matematika kelas 8 halaman 179-180 ayo berlatih 8.5 bab 8 bangun ruang sisi datar.

Dalam artikel ini akan dipaparkan pembahasan kunci jawaban Matematika kelas 8 halaman 179-180 pada bab 8 dari nomor 6-9.

Pembahasan soal ini dibuat dengan tujuan untuk membantu menyelesaikan soal Matematika kelas 8 halaman 179-180.

Baca Juga: Soal Matematika Kelas 9 Halaman 261-268 Uji Kompetensi 4 Pilihan Ganda Kekongruenan dan Kesebangunan

Dengan adanya pembahasan kunci jawaban ini, adik-adik kelas 8 diharapkan dapat menyelesaikan soal bangun ruang sisi datar pada pelajaran Matematika Halaman 179-180.

Berikut kunci jawaban Matematika kelas 8 Halaman 179-180 ayo kita berlatih 8.4 yang dirangkum dari Pemateri kanal Bu And Channel dan sesuai dengan modul BSE Kemendikbud edisi 2017 dengan dipandu oleh Sela Dwi Utari, S. Pd., Pendidikan Matematika, FTIK UIN Khas Jember:

6. Sebuah prisma dengan alas berbentuk belah ketupat mempunyai keliling 52 cm dan panjang salah satu diagonal alasnya 10 cm. Jika luas selubung prisma 1.040 cm2 , maka volume prisma tersebut adalah .…

Jawaban :

Keliling Alas Belah ketupat = 4 x panjang sisi

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 307-313 Uji Kompetensi 5, Lengkap Terbaru 2022

52 = 4 x panjang sisi
Panjang sisi = 52 / 4 = 13 cm

d1=10cm
d2 = 2 x √(panjang sisi2 - (1/2 x d1)2)
= 2 x √(132 - (1/2 x 5)2)
= 2 x √(169 - 25)
= 2 x √144
= 2 x 12
= 24cm

Luas selubung (bidang tegak) = keliling x tinggi
1.040 = 52 x tinggi
tinggi = 1.040 / 52
tinggi = 20cm

Vprisma = luas alas x tinggi
= (1/2 x d1 x d1) x tinggi
= (1/2 x 10 x 24) x 20
= 120 x 20
= 2400 cm3

Sehingga volume prisma = 2400 cm3.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 307-313 Uji Kompetensi 8-12 Bangun Ruang Sisi Lengkung

7. Sebuah kaleng berbentuk balok berukuran 10 dm × 8 dm × 6 dm berisi air penuh. Bila air itu dituangkan pada kaleng lain berbentuk prisma yang luas alasnya 96 dm2 dan tingginya 9 dm. Berapa dm tinggi air pada kaleng berbentuk prisma?

Jawaban :

Vbalok = p x l x t
= 10 x 8 x 6
= 480 dm3

Volume terisi pada kaleng = Luas alas x tinggi
480 = 96 x tinggi
tinggi = 5 dm

Sehingga tinggi air pada kaleng berbentuk prisma = 5 dm.

8. Volume sebuah prisma 540 dm3 . Bila alas prisma berbentuk segitiga dengan panjang rusuk masing-masing 5 dm, 12 dm, dan 13 dm, maka tentukan luas permukaan prisma tersebut

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 303 Terbaru 2022 Latihan 5.3 Luas Permukaan Bola

Jawaban :

Vprisma = luas alas x tinggi
540 = (1/2 x 5 x 12 ) x tinggi
540 = 30 x tinggi
tinggi = 540 / 30
tinggi = 18 dm

Luas permukaan prisma = (2 x luas alas ) + (keliling alas x tinggi)
= (2 x 1/2 x 5 x 12 ) + ((5 + 12 + 13) x 18)
= 60 + (30 x 18)
= 60 + 540
= 600 dm2

Sehingga luas permukaan prisma = 600 dm2.

9. Kalian ditugaskan untuk membuat prisma dengan volume 120 cm3 . Ada berapa rancangan yang dapat kalian buat? Berapa ukuran prisma yang kalian buat? Jelaskan.

Jawaban :

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 244 Semester 2 Latihan 8.4 Persegi Nomor 9-15

Misalkan jenis prisma yang kita buat ialah prisma segitga siku-siku Maka : 

Vprima = luas alas x tinggi
120 = (1/2 x panjang alas x tinggi segitiga ) x tinggi prisma
120 x 2 = panjang alas x tinggi segitiga x tinggi prisma
240 = panjang alas x tinggi segitiga x tinggi prisma

Untuk menentukan ukuran prisma dapat mencari 3 faktor dari 240, misal :
1, 2, 120
1, 4, 60
2, 4, 30
dst.

Sehinnga banyak ukuran prisma yang dapat terbentuk.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 242 Ayo Kita Berlatih 8.4 Segiempat dan Segitiga, Lengkap

Demikian pembahasan kunci jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 179-180 pada ayo berlatih 8.5.

Disclaimer : pembahasan ini mungkin akan berbeda dengan jawaban atau contoh kelanjutan yang diberikan oleh Bapak/Ibu Guru di sekolah.

Cukup jadikan artikel ini sebagai bahan referensi dalam menjawab soal.***

Editor: Shofia Faridatuz Zahra

Tags

Terkini

Terpopuler