Soal UTS PKN Kelas 7 Semester 2 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban

15 Maret 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi Soal UTS PKN Kelas 7 Semester 2 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban /pixabay/f1digitals

RINGTIMES BALI - Simak latihan soal UTS kelas 7 semester 2 Kurikulum 2013 berikut.

Pada artikel ini akan dibahas beberapa soal PKN untuk persiapan menghadapi UTS kelas 7 semester 2.

Pembahasan soal dan kunci jawaban ini diharapkan bisa menjadi bahan evaluasi dan referensi siswa dalam menghadapi ujian.

Baca Juga: Soal dan Jawaban Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 12 Tahun 2022, Kisi-kisi Terbaru PART 1

Berikut beberapa soal yang bisa dipelajari dari kanal YouTube Saung Ilmu sesuai Buku Paket kelas VII semester 2 Kurikulum 2013 dengan pembahasan kunci jawaban dipandu oleh alumni UMM Pendidikan PKN, Kunti Nur Afifah, S.Pd sebagai berikut:

1. Suatu kondisi dalam masyarakat dimana terdapat banyak perbedaan  pada berbagai bidang disebut...

a. Kebersamaan
b. Keberagaman
c. Keseragaman
d. Kemajuan

Pembahasan : perbedaan yang ada di masyarakat menyebabkan keberagaman
Jawaban: B

2. Sesanti "Bhineka tunggal ika tan hana dharma mangrwa" Yang ditulis Mpu Tantular awalnya mengajarkan tentang sikap...

a. Toleransi antar umat beragama saat itu
b. Tanggung jawab melindungi bangsa
c. Semangat mewujudkan kemerdekaan
d  berani membela kebenaran dan keadilan

Pembahasan : Bhineka Tunggal Ika yang ditulis Mpu Tantular awalnya mengajarkan tentang sikap toleransi dalam beragama
Jawaban : A

3. Munculnya perbedaan suku bangsa, bahasa, budaya serta peran laki-laki dan perempuan disebabkan oleh...
a. Letak strategis Indonesia
b. Keadaan transportasi dan komunikasi
c. Perbedaan kondisi alam
d. Kondisi negara kepulauan

Pembahasan : kondisi negara kepulauan yang membuat jarak serta perbedaan kondisi alam membuat adanya keragaman suku, budaya dan sebagainya yang menyesuaikan dengan tempat tinggal
Jawaban : D

Baca Juga: Soal PTS PAT Matematika Kelas 8 SMP Semester 2 Tahun 2022 PART 1, Teorema Pythagoras

4. Masyarakat Badui terdiri dari Badui Dalam dan Badui Luar. Masyarakat Badui Dalam memiliki kebiasaan yang berbeda. Mereka mempertahankan budaya yang turun temurun dari nenek moyangnya. Mereka juga sulit menerima perkembangan dan kemajuan zaman. Sikap kita terhadap kebiasaan mereka adalah...

a. Menghormati adat istiadat yang ada dalam masyarakat tersebut
b. Memberikan pemahaman kepada mereka untuk berubah
c. Memberikan pendidikan kepada remaja agar mengikuti perkembangan
d. Melaporkan kepada pemerintah keadaan mereka yang sebenarnya

Pembahasan : Atas sikap seseorang terhadap budayanya kita harus menghormati
Jawaban : A

5. Dampak positif dari keanekaragaman budaya masyarakat Indonesia adalah...

a. Keberagaman akan menjadi sebab konflik sosial
b. Mewajibkan kepada masyarakat mempelajari budaya
c. Keanekaragaman budaya menjadi aset pariwisata
d. Menunjukkan banyaknya suku bangsa dan budaya nasional

Pembahasan : Keragaman budaya yang ada bisa menjadi aset wisata yang menarik wisatawan
Jawaban : C

6. Indonesia memiliki bahasa daerah. Perbedaan bahasa dapat menyebabkan komunikasi antar daerah terganggu. Melalui bahasa Indonesia rakyat Indonesia dapat saling berkomunikasi dan mengerti. Berdasarkan uraian tersebut, bahasa Indonesia dapat menciptakan ...

a. Persatuan dan kerukunan
b. Ketertiban dan keberagaman
c. Kemudahan dan kebahagiaan
d. Kebahagiaan dalam keberagaman

Pembahasan : Meski memiliki berbagai bahasa daerah, bangsa Indonesia yang berbeda suku bisa tetap rukun dan bersatu dalam komunikasi dengan bahasa Indonesia
Jawaban : A

Baca Juga: Download Lagu Kesempurnaan Cinta dari Rizky Febian MP3 MP4 Kualitas HD Plus Lirik, Sekali Klik

7. Keturunan Jepang, Tionghoa dan Korea merupakan contoh ras jenis...

a. Kaukasoid
b. Melanesoid
c. Malayan Mongoloid
d. Asiatic Mongoloid

Pembahasan : beberap contig ras Asiatic Mongoloid adalah warga keturunan Tionghoa dan Jepang
Jawaban : D

8. Andi mempunyai banyak teman yang berbeda-beda. Ada yang berbeda agama, budaya, suku dan golongan namun tidak menimbulkan konflik dalam pergaulannya karena...

a. Temannya menganggap budayanya paling luhur
b. Mengutamakan kepentingan pribadi dan suku
c. Saling menghargai perbedaan agama dan suku
d. Ada yang masa bodoh dengan agama yang dianutnya

Pembahasan : Meski dalam perbedaan namun kita bisa tetap akur asalkan saling menghargai
Jawaban : C

9. Ciri-ciri fisik dalam penggolongan ras dapat berupa...

a. Warna kulit, bentuk mata, jenis rambut
b. Bentuk rumah, mata pencaharian, lagu daerah
c. Bentuk gigi, bentuk telinga, bentuk senjata
d. Pakaian yang dikenakan, bentuk tangan dan kaki

Pembahasan : ciri fisik adalah ciri dalam anggota tubub atau fisik seperti warna kulit, bentuk mata dan jenis rambut
Jawaban : A

Baca Juga: Soal PTS PKN Kelas 7 Semester 2 dan Kunci Jawaban Lengkap Terbaru 2022 Materi Keberagaman

10. Ada masyarakat yang mudah menerima orang asing dan budaya lain, namun ada juga yang tetap bertahan dengan budayanya sendiri. Hal tersebut adalah penyebab keberagaman masyarakat Indonesia dari segi...

a. Keadaan transportasi dan komunikasi
b. Penerimaan masyarakat terhadap perubahan
c. Letak strategis wilayah Indonesia
d. Perbedaan kondisi alam

Pembahasan : Keberagaman bisa juga disebabkan penerimaan masyarakat, ada yang terbuka dengan keberagaman ada juga yang menutup diri
Jawaban : B

Demikian pembahasan beberapa soal latihan UTS PKN kelas 7 semester 2 yang bisa dipelajari sebelum ujian.

Disclaimer:

- Artikel ini disusun untuk tujuan tambahan belajar dan latihan siswa.

- Tidak ada unsur membocorkan soal yang sifatnya rahasia.

- Jika ada kesamaan soal pada test mendatang, itu hanya kebetulan semata.***

Editor: Shofia Faridatuz Zahra

Tags

Terkini

Terpopuler