30 Soal PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Tahun 2022 Plus Kunci Jawaban, Prediksi PG dan Esai Lengkap Pembahasan

7 Maret 2022, 16:28 WIB
Ilustrasi ujian. soal-soal dan pembahasan kunci jawaban UTS PTS IPA kelas 7 semester 2 tahun 2022, full prediksi soal PG dan Esai terbaru. /Pexels.com/Andy Barbour

RINGTIMES BALI – Salam Semangat! Berikut kumpulan latihan soal dan pembahasan-pembahasan IPA kelas 7 SMP MTs Kurikulum 2013 semester 2, full prediksi PG dan esai lengkap 2022.

Ayo pelajari latihan soal UTS PTS IPA kelas 7 berupa pilihan ganda dan esai dilengkapi pemaparan kunci jawaban dan pembahasan tiap soal yang dapat adik-adik pelajari untuk persiapan ujian semester 2 tahun ajaran 2021-2022.

Diharapkan pembahasan kunci jawaban tiap soal UTS PTS IPA ini dapat menjadi bahan evaluasi dan membantu adik-adik untuk memantapkan pemahaman materi serta agar mendapatkan nilai yang memuaskan.

Baca Juga: Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Pilihan Ganda dan Esai, Pembahasan Kunci Jawaban Terlengkap 2022

Simak latihan soal-soal UTS PTS IPA kelas 7 beserta pembahasan kunci jawaban yang mengacu pada Buku Kemdikbud dan dibahas oleh Sevie Safitri Rosalina, S. Pd., Alumni Pendidikan IPA, UIN Khas Jember antara lain:

1) Sel tumbuhan dan sel hewan memiliki perbedaan walaupun secara umum organelnya sama. Perbedaannya antara lain….
a. sel tumbuhan memiliki kloroplas, sel hewan tidak
b. sel tumbuhan tidak memiliki kloroplas, sel hewan punya
c. sel hewan mengandung selulosa, sel tumbuhan tidak
d. sel hewan tidak memiliki membrane inti, sel tumbuhan punya

Kunci jawaban: A

Pembahasan: perbedaan sel hewan dan sel tumbuhan yaitu pada sel tumbuhan terdapat dinding sel, kroloplas, dan ukuran vakuola pada tumbuhan lebih besar dibandingkan sel hewan, sedangkan sel hewan yang terdapat sentriol, tidak memiliki kroloplas dan juga dinding sel.

2) Jaringan yang mempunyai fungsi sebagai penyokong tubuh, melindungi organ, dan menjadi alat gerak pasif adalah jaringan....
a. tulang
b. darah
c. saraf
d. membran inti

Kunci jawaban: A

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Interaksi Makhluk Hidup, Uraian serta Pembahasan Lengkap

Pembahasan: Tulang merupakan alat gerak pasif yang memiliki beberapa fungsi yaitu sebagai penyokong tubuh, melindungi organ tubuh seperti otak, dan sebagai tempat pembentukan sel-sel darah.

3) Perbedaan fungsi antara otot polos dengan otot lurik adalah ….
a. otot lurik ada bagian yang gelap dan terang, sedangkan otot polos tidak ada
b. otot lurik bekerja di bawah perintah, sedangkan otot polos tidak
c. otot lurik mempunyai banyak inti dalam satu sel, sedangkan otot polos mempunyai satu inti dalam satu sel
d. otot lurik melekat pada tulang, sedangkan otot polos banyak pada saluran pencernaan dan pembuluh darah

Kunci jawaban: D

Pembahasan: jaringan otot terdiri dari jaringan otot lurik, otot polos, dan otot jantung. Jaringan otot lurik pada umumnya terdapat pada rangka, memiliki inti sel yang banyak, dan cara kerjanya di dalam kesadaran. Otot polos terdapat pada alat tubuh bagian dalam seperti saluran pencernaan, saluran peredaran darah. Otot polos memiliki inti sel satu, cara kerjanya di luar kesadaran.

4) Urutan organisasi kehidupan pada tubuh makhluk hidup yang bersel banyak dari yang terendah sampai tertinggi ialah ....
a. sel – organ – jaringan – sistem organ – tubuh
b. tubuh – organ – sistem organ – sel – jaringan
c. sel – jaringan – organ – sistem organ – tubuh
d. tubuh – sistem organ – sel – organ – jaringan

Kunci Jawaban: C

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Materi Pencemaran Lingkungan, Pembahasan Terlengkap 2022

Pembahasan: Organisasi kehidupan terdiri atas sel => jaringan => organ => sistem organ => organisme.

5) Organel yang tidak dimiliki oleh sel hewan dari sel tumbuhan adalah….
a. inti sel                                  c. sitoplasma
b. plastida                                d. mitokondria

Kunci Jawaban: B

Pembahasan: Pada sel tumbuhan di dalam sitoplasma memiliki plastida yaitu butir pembawa zat warna dan butir pembuat amilum, dan lemak.

Semasa muda plastida kelihatan masih bening (tr ansparan), disebut leukoplast. Sesudah tua ber ubah tergantung pada sifat dan fungsinya, bisa menjadi kloroplas, kromoplas, amiloplast, dan elaioplast.

6) Contoh jaringan ikat pada hewan adalah ....
a. jaringan darah dan otot
b. jaringan epitel dan otot
c. jaringan darah dan rangka
d. jaringan rangka dan epitel

Kunci jawaban: C

Pembahasan: Jaringan ikat juga berfungsi untuk menyimpan lemak serta menghancurkan bakteri dan selsel yang sudah mati. Contoh jaringan ikat adalah jaringan darah, jaringan tulang, dan jaringan lemak.

Baca Juga: Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Sistem Organisasi Kehidupan dan Pembahasan Kunci Jawaban Terlengkap dan Terbaru 2022

7) Perbedaan antara otot polos dan otot lurik adalah ....
a. kontrol otot lurik di bawah kemauan (sadar), sedangkan otot polos sebaliknya
b. kontrol saraf otot lurik tidak sadar, sedangkan otot polos sebaliknya.
c. otot polos memiliki banyak inti sel, sedangkan otot lurik sebaliknya
d. otot polos dan otot lurik mempunyai inti sel yang banyak

Kunci jawaban: A

Pembahasan: Otot lurik dikontrol oleh sistem saraf sadar, sementara otot polos tidak dikontrol oleh sistem saraf sadar.

8) Apabila terjadi gangguan pada organ ginjal, maka sistem yang akan terganggu adalah ....
a. sistem pencernaan dan pendengaran
b. sistem ekskresi dan peredaran darah
c. sistem pernapasan dan pengeluaran
d. sistem pengeluaran dan pencernaan

Kunci jawaban: B

Pembahasan: Ginjal berfungsi untuk menyaring limbah-limbah berupa sisa metabolism sel seperti garam, urea, limbah nitrogen, dan racun-racun berbahaya.

Ginjal juga berguna untuk mengatur tekanan darah dan produksi sel darah merah, serta menyeimbangkan kadar air dan elektrolit.

Apabila terjadi kerusakan pada organ ginjal, kinerja sistem ekskresi akan terganggu sehingga limbah dan racun berbahaya tidak dikeluarkan tubuh. Selain itu, zat racun yang menumpuk dan tidak dikeluarkan juga menyebabkan terganggungya aliran darah.

Baca Juga: Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Interaksi Makhluk Hidup dan Pembahasan Kunci Jawaban Terlengkap dan Terbaru 2022

9) Piramida makanan akan berpuncak dua apabila terdapat … .
a. produsen yang jumlahnya lebih besar daripada konsumen
b. karnivora yang jumlahnya lebih besar daripada herbivora
c. konsumen puncak hanya satu spesies
d. konsumen puncak terdiri atas dua spesies yang tidak saling memangsa

Kunci jawaban:  D

Pembahasan: Piramida makanan akan berpuncak dua apabila terdapat konsumen puncak terdiri atas dua spesies yang tidak saling memangsa

10) Peristiwa makan dan dimakan dalam urutan tertentu disebut …. .
a. rantai makanan                                c. piramida makanan
b. rantai kehidupan                             d. siklus zat

Kunci jawaban: A

Pembahasan: Rantai makanan adalah peristiwa makan dan dimakan yang digambarkan secara skematis dalam bentuk garis lurus searah dan tidak bercabang.

11) Beberapa fungsi jaringan yang terdapat pada hewan dan manusia:
1. pelindung, misalnya kulit
2. tempat melekat otot
3. penyerapan, misalnya alat pencernaan
4. wadah sumsum merah sebagai pembentuk darah merah
5. penanggung jawab gerakan

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS IPA Kelas 7 Materi Interaksi Makhluk Hidup Semester 2 Terbaru 2022

6. ekskresi, misalnya ginjal
7. sekresi, misalnya hormon

Dari data tersebut, yang termasuk fungsi jaringan epitel ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1 – 2 – 4 – 6
B. 1 – 3 – 6 – 7
C. 2 – 4 – 5 – 6
D. 3 – 5 – 6 – 7

Kunci jawaban: B

Pembahasan: Jaringan epitel berfungsi sebagai pelindung tubuh, penyerap zat-zat yang diperlukan dan penerima rangsang, untuk mengeluarkan getah yang mengandung enzim atau hormon.

12) Tumbuhan mempunyai organ yang tidak begitu banyak. Organ pokok pada tumbuhan adalah….
A. bunga, buah, daun, dan biji
B. biji, batang, dan akar
C. akar, batang, dan daun
D. akar, batang, dan bunga

Kunci jawaban: C

Pembahasan: Organ pokok pada tumbuhan terdiri dari akar, batang, dan daun

13) Sawah, burung, ular, dan tikus disebut dengan ....
a. komunitas
b. populasi
c. bioma
d. ekosistem

Kunci jawaban: D

Pembahasan: Sawah, burung, ular, dan tikus merupakan komponen ekosistem. Pada saat hewan memakan tumbuhan atau hewan memakan hewan lainnya, terjadilah interaksi antara satu organisme dengan organisme lain dalam suatu ekosistem.

Baca Juga: Latihan Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 K13, Full Pembahasan Terbaru 2022

14) Di bawah ini yang bukan merupakan tumbuhan sebagai produsen adalah ....
a. rumput
b. jamur
c. bayam
d. kangkung

Kunci jawaban: B

Pembahasan: Jamur berperan sebagai pengurai atau dekomposer dalam rantai makanan

15) Satu perbedaan antara produsen dan konsumen adalah ....
a. konsumen bisa berfotosintesis, produsen tidak
b. produsen terdiri atas beberapa tingkat, konsumen tidak
c. konsumen biasanya tumbuhan, produsen biasanya serangga dan plankton
d. produsen mampu membuat makanan sendiri, konsumen tidak

Kunci jawaban: D

Pembahasan: Produsen mencakup semua makhluk hidup yang mampu membuat makanannya sendiri. Contoh makhluk hidup yang mampu membuat makanannya sendiri adalah tumbuhan, fitoplankton (anggota kelompok Protista), dan Cyanobacteria. Sementara, konsumen mencakup semua makhluk hidup yang mendapatkan makanannya dengan cara memakan makhluk hidup lain.

16) Berikut ini beberapa makhluk hidup dalam sebuah ekosistem ....
1. ayam
2. padi
3. elang
4. belalang
Urutan rantai makanan yang dapat terjadi pada makhluk hidup tersebut adalah ....
a. 2 -3 - 4 - 1
b. 2 - 4 - 3 - 1
c. 2 - 4 - 1 - 3
d. 3 - 2 - 4 – 1

Kunci jawaban: C

Pembahasan: Padi => Belalang => Ayam => Elang

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS IPA Kelas 7 SMP MTs Semester 2 K13, Full Pembahasan Terbaru 2022

17) Di bawah ini yang merupakan hubungan mutualisme adalah ....
a. kupu-kupu dengan bunga
b. pohon anggrek dengan pohon
c. benalu dengan pohon
d. bunga bangkai dengan pohon

Kunci jawaban: A

Pembahasan: Kupu-kupu mendapatkan nektar dari bunga, sedangkan bunga terbantu penyerbukannya.

18) Pencemaran terjadi akibat masuknya polutan dalam lingkungan. Hal tersebut akan menyebabkan lingkungan…

(a) makin beragam komponen biotiknya

(b) memiliki komponen abiotik yang makin kompleks

(c) berkurang daya dukungnya

(d) tetap stabil, tidak memengaruhi dinamika ekosistem

Jawaban: C

Pembahasan: Pencemaran terjadi akibat masuknya polutan dalam lingkungan dapat menyebabkan lingkungan menjadi terganggu sehingga daya dukungnya menjadi berkurang.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS IPS Kelas 7 SMP Semester 2 K13 dan Pembahasan Lengkap Terbaru 2022

19) Peristiwa masuknya zat atau komponen lainnya ke dalam lingkungan perairan sehingga mutu air terganggu atau terjadi penurunan kualitas air disebut …

(a) pencemaran air

(b) pencemaran tanah

(c) pencemaran udara

(d) pencemaran suara

Jawaban: A

Pembahasan: Peristiwa masuknya zat atau komponen lainnya ke dalam lingkungan perairan sehingga mutu air terganggu atau terjadi penurunan kualitas air disebut pencemaran air.

20) Jasa laundry (cuci pakaian) sangat menguntungkan bagi pengusaha yang melakukan bisnis tersebut.

Namun limbah domestik/limbah rumah tangga yang dihasilkan dan dibuang secara langsung ke saluran air maupun sungai akan sangat menggangu ekosistem perairan dan bisa mengakibatkan pencemaran air.

Hal yang menjadi tanda-tanda pencemaran air yaitu...

(a) perubahan pH

(b) air tidak bau

(c) warna air tetap

(d) tidak ada endapan-endapan kimia

Jawaban: A

Pembahasan: pencemaran air bisa ditandai dengan ciri-ciri seperti adanya perubahan Ph dan air mengalami perubahan, baik warna, bau, maupun rasanya.

Baca Juga: 15 Soal dan Kunci Jawaban UTS PTS Matematika Kelas 7 Semester 2, Full Pembahasan PG Terbaru 2022

B.Esai

1) Tumbuhan tali putri dalam ekosistem berfungsi sebagai…

Pembahasan: Konsumen

=> Tali putri berperan sebagai konsumen karena bersifat heterotroph atau tidak bisa membuat makanannya sendiri

2) Organisme yang berperan sebagai produsen dalam ekosistem perairan yaitu…

Pembahasan: Fitoplankton

=> Tumbuhan merupakan produsen di daratan sedangkan fitoplankton merupakan produsen di perairan.

3) Fotosintesis adalah…

Pembahasan: Proses penyusunan zat makanan pada organisme berklorofil dengan bantuan energi cahaya

=> Fotosintesis adalah proses pembuatan makanan sendiri oleh tumbuhan dengan memerlukan bantuan energi cahaya matahari.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS PJOK Kelas 7 SMP Semester 2 K13 dan Pembahasan Lengkap Terbaru 2022

4) Simbiosis yang menguntungkan salah satu simbiosisnya sedang simbion lainnya dirugikan disebut…

Pembahasan: Simbiosis parasitisme

=> Simbiosis parasitisme adalah interaksi antara dua jenis makhluk hidup yang berbeda, individu yang satu mendapat keuntungan dan individu yang lainnya dirugikan pada suatu komunitas.

5) Simbosis yang terjadi antara tanaman anggrek dengan pohon yang menjadi inangnya adalah…

Pembahasan: Simbiosis komensalisme

=> Hubungan antara anggrek yang hidup menempel di pohon merupakan simbiosis komensalisme.

Tanaman anggrek mendapatkan tempat hidup sehingga ia mampu mendapatkan cahaya, sedangkan pohon tersebut tidak mendapatkan keuntungan atau kerugian.

6) Beberapa rantai-rantai makanan akan saling berhubungan disebut…

Pembahasan: Jaring-jaring makanan

=> Rantai makan selalu berhubungan dengan rantai makanan lain sehingga membentuk suatu jaring yang disebut jaring-jaring makanan

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Semester 2 K13 Plus Pembahasan, Terbaru 2022

7) Sekumpulan populasipopulasi yang hidup di suatu tempat disebut…

Pembahasan: Komunitas

=> Sekumpulan populasipopulasi yang hidup di suatu tempat disebut komunitas.

8) Fotosintesis pada tumbuhan memerlukan gas karbon dioksida dan menghasilkan gas…

Pembahasan: Oksigen

Reaksi fotosintesis sebagai berikut :

Energi (cahaya matahari) +  6 CO2 (karbon dioksida) + 6H2O (air) => C6H12O6 (Glukosa) + 6O2 (oksigen).

9) Bakteri dan jamur mendapatkan energinya dari makhluk hidup yang sudah mati, Oleh karena itu, di dalam komunitas, bakteri dan jamur berperan sebagai…

Pembahasan: Pengurai

=> Beberapa makhluk hidup dari kelompok bakteri dan jamur merupakan contoh makhluk hidup yang berperan sebagai pengurai

10) Hubungan antara predator dengan hewan yang dimangsa disebut…

Pembahasan: Predasi

=> Hubungan antara predator dengan hewan yang dimangsa disebut predasi. Contohnya kucing dengan tikus.

Baca Juga: Rangkuman IPA Kelas 7 Sistem Organisasi Kehidupan Makhluk Hidup, Persiapan UTS PTS Semester 2 Terlengkap

Itulah kumpulan latihan soal UTS PTS IPA kelas 7 SMP MTs semester 2 berupa pilihan ganda dan Esai dengan pembahasan kunci jawabannya. Semoga bermanfaat.

Disclaimer:

1.Konten ini disajikan dan dibuat bertujuan agar dapat menjadi referensi bagi adik-adik untuk menghadapi ujian tengah semester (UTS) atau penilaian tengah semester (PTS)

2.Artikel ini tidak ada unsur untuk memberi bocoran soal ujian atau hanya sebagai latihan saja.

3.Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran pembahasan kunci jawaban.***

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler