Kunci Jawaban IPA Kelas 7 SMP Halaman 44 45 46 Semester 2 Terlengkap 2022, Uji Kompetensi Ekosistem Sawah

14 Februari 2022, 07:33 WIB
Uji Kompetensi ekosistem sawah dan berbagai permasalahannya, kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 44-46 terbaru dan terlengkap 2022. /Tangkap layar buku IPA kelas 7/buku.kemendikbud.go.id

RINGTIMES BALI - Simak kunci jawaban IPA kelas 7 SMP halaman 44 45 46 semester 2 terbaru dan terlengkap 2022, Uji Kompetensi ekosistem sawah dan berbagai permasalahannya.

Pada kunci jawaban IPA kelas 7 SMP semester 2 halaman 44 45 46 terlengkap 2022 ini, akan dibahas mengenai soal ekosistem sawah, Uji Kompetensi Bab 2 Interaksi Makhluk Hidup dengan Lingkungan.

Penting bagi kalian untuk memahami materi ekosistem termasuk sawah. Dalam proses itu kami akan membantu dengan membagikan kunci jawaban lengkap Uji Kompetensi Bab 2 IPA kelas 7 SMP halaman 44 45 46 semester 2 terlengkap 2022.

Baca Juga: Latihan Soal Ulangan Harian Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA Semester 2

Dilansir dari buku.kemdikbud pada Minggu, 13 Februari 2022, berikut pembahasan lengkapnya menurut Moch. Kharisson alumni UNEJ prodi MIPA.

Ekosistem sawah merupakan salah satu ekosistem buatan manusia yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.

Tumbuh-tumbuhan yang dikembangkan pada ekosistem sawah umumnya merupakan produk-produk pertanian, seperti padi. Namun, pada kenyataannya padi bukan hanya sumber makanan pokok bagi manusia, tetapi juga bagi makhluk hidup lainnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 112 Terbaru 2022, Tabel Proses Pembentukan Urine dalam Ginjal

Akibatnya, terjadi aliran energi dan materi dari padi ke beberapa makhluk hidup lainnya yang mengakibatkan menurunnya jumlah sumber makanan pokok manusia. Salah satu contoh makhluk hidup pemakan padi pada ekosistem sawah adalah serangga.

Banyaknya serangga yang mencari makanan pada ekosistem sawah mengundang kehadiran katak pemangsa serangga.

Akibatnya, para petani juga harus berhadapan dengan katak yang banyak berada di sawah. Hal ini tentu akan mengganggu aktivitas pertanian masyarakat. Oleh karena itu, petani melakukan banyak upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 6 Halaman 50 Subtema 1 Pembelajaran 6, Keadaan Alam Indonesia

Berdasarkan uraian di atas, jawablah pertanyaan berikut dengan benar.

1. Jika para petani melakukan pemberantasan serangga, apa yang akan terjadi pada populasi padi dan katak? Jelaskan.

Jawab: Populasi padi akan meningkat, sedangkan populasi katak akan berkurang karena serangga yang merupakan makanannya diberantas oleh para petani.

2. Apa saja yang mungkin memengaruhi keseimbangan ekosistem sawah tersebut? Coba identiikasikanlah 5 komponen abiotik yang ada.

Jawab: Bencana alam seperti banjir dan kekeringan

Baca Juga: Download Lagu Cinta Begini dari Tangga Kualitas Terbaik, MP3 MP4 Beserta Lirik dan Makna.

5 komponen abiotik:

- Tanah
- Air
- Cahaya matahari
- Batu
- Udara

3. Apa yang akan terjadi jika produsen pada ekosistem sawah tersebut habis karena suatu bencana alam, misalnya terjadi banjir?

Jawab: Rantai makanan menjadi rusak, sehingga populasi konsumen akan berkurang pada ekosistem tersebut.

4. Mengapa (padi, serangga, katak, ular, dan elang) dapat hidup di satu tempat yang sama, yaitu ekosistem sawah? Jelaskan jawabanmu berdasarkan Gambar 2.13.

Jawab: Karena makhluk hidup membutuhkan makhluk hidup lain untuk bertahan hidup melalui rantai makanan.

Satu organisme dengan organisme lainnya memiliki hubungan ketergantungan sehingga mereka akan saling berinteraksi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 6 Halaman 50 Subtema 1 Pembelajaran 6, Keadaan Alam Indonesia

5. Apabila pada ekosistem sawah tersebut tidak ada ular, coba jawab hal-hal yang akan terjadi berikut ini.

a. Apa yang akan terjadi dengan populasi katak pada ekosistem sawah tersebut?

Jawab: Populasi katak akan meningkat karena tidak ada predator yang memangsa katak.

b. Apa yang akan terjadi pada populasi elang pada ekosistem sawah tersebut?

Jawab: Populasi elang akan menurun karena kehilangan sumber makanannya.

c. Apa dampak yang ditimbulkan pada aktivitas pertanian yang dilakukan oleh para petani pada ekosistem sawah tersebut?

Jawab: Aktivitas pertanian terganggu karena keberadaan ular sangat penting untuk membasmi hama.

6. Sebuah pabrik terletak berdekatan dengan sungai yang mengalir melalui perumahan. Pabrik ini beroperasi setiap hari.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika SMP Kelas 7 Halaman 29 Nomor 7d, Memahami dan Menyelesaikan Masalah Perbandingan

Penduduk perumahan yang terletak di sebelah timur sungai sering mengalami permasalahan iritasi pada mata mereka, sedangkan penduduk sebelah barat tidak mengalaminya.

Mengapa hal tersebut dapat terjadi? Jelaskan.

Jawab: Karena gas yang keluar dari cerobong asap pabrik sebagaimana terdapat pada gambar bergerak dari arah barat ke timur.

Polusi udara yang ditimbulkan oleh pabrik tersebut menyebabkan udara yang berada di perumahan sebelah timur menjadi tercemar.

7. Gambar di bawah ini memperlihatkan contoh saling ketergantungan yang terjadi pada organisme perairan. Sepanjang hari, organisme-organisme tersebut memberi atau memanfaatkan (a) atau (b) seperti dalam gambar.

Apakah gambar (a) dan (b) diatas dapat mewakili saling ketergantungan organisme? Jelaskan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika SMP Kelas 7 Halaman 29 Nomor 7c, Memahami dan Menyelesaikan Masalah Perbandingan

Jawab: Ya, gambar tersebut dapat mewakili saling ketergantungan organisme.

Hubungan tersebut digambarkan dari gari-garis yang menghubungkan tiap organismenya.

Garis (a) merupakan oksigen yang dihasilkan oleh tumbuhan air yang dimanfaatkan oleh ikan besar dan kecil untuk keberlangsungan hidupnya.

Sebagai konsumen, ikan juga memerlukan tumbuhan air sebagai sumber makanannya.

Di sisi lain, garis (b) merupakan karbon dioksida yang dihasilkan oleh ikan dan dibutuhkan tumbuhan air untuk melakukan proses fotosintesis.

Itulah pembahasan kunci jawaban IPA kelas 7 SMP semester 2 halaman 44 45 46 terbaru 2022 Uji Kompetensi Bab 2 ekosistem sawah dan berbagai permasalahannya.

Semoga bermanfaat dan dapat dipahami.

Disclaimer: Artikel ini berisi pembahasan terbuka yang dapat dieksplorasi siswa untuk memahami pelajaran.

Kebenaran jawaban tidak bersifat mutlak dan hanya merupakan alternatif yang bisa dieksplor oleh siswa.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Buku Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler