Soal PKN Kelas 10 Halaman 168 Integrasi Nasional dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika, Uji Kompetensi Bab 5

5 Februari 2022, 12:42 WIB
Ilustarsi pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 168 terkini 2022 Uji Kompetensi Bab 5. Integrasi Nasional dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika. /Unsplash.com/Mufid Majnun

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 168 terkini 2022 Uji Kompetensi Bab 5 lengkap. Kurikulum 2013 edisi revisi 2017, Integrasi Nasional dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika.

Pada pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 168 Uji Kompetensi Bab 5 tentang Integrasi Nasional dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika terdapat alternatif jawaban yang mudah dipahami.

Penting bagi siswa siswi kelas 10 untuk mempelajari materi Integrasi Nasional dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika dengan memberi sedikit bantuan untuk menjawab beberapa soal.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 90-92, Soal Pilihan Ganda Uji Kompetensi Bab 7 Bioteknologi

Dilansir dari Buku Sekolah Elektronik PKN Kelas 10 Kemdikbud pada tanggal 5 Februari 2022, simak selengkapnya.

1. Pada hakikatnya integrasi nasional mengandung arti menyatupadukan hingga menjadi satu kesatuan yang bulat dan utuh. Berdasarkan hal tersebut jelaskan perbedaan integrasi nasional secara politis dan antropologis !

Jawaban:

- Secara Politis
Integrasi nasional secara politis berarti penyatuan
berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kesatuan
wilayah nasional yang membentuk suatu identitas nasional.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 94, 95, Aktivitas 4.4 Keberagaman Ras di Sekitar Peserta Didik

- Secara Antropologis
Integrasi nasional secara antropologis berarti proses penyesuaian di antara unsur-unsur kebudayaan yang berbeda sehingga mencapai suatu keserasian fungsi dalam kehidupan masyarakat.

2. Mengapa pada negara yang multikultural, seperti Indonesia, konsep integrasi bangsa menjadi prasyarat utama untuk terciptanya persatuan dan kesatuan bangsa. Jelaskan pendapat Anda !

Jawaban:

Pada negara yang multikultural atau majemuk seperti Indonesia integrasi nasional menjadi prasyarat utama bagi terciptanya persatuan dan kesatuan bangsa.

Hal ini disebabkan karena integrasi nasional merupakan proses penyatuan suatu bangsa yang mencakup semua aspek kehidupannya, yaitu aspek ideologi, sosial, politik, ekonomi, dan budaya serta pertahanan dan keamanan.

Baca Juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 7 Semester 2 Halaman 225 226 Uji Penilaian Lengkap Bab 6 Aktivitas Kebugaran Jasmani

Di samping integrasi nasional juga dimaksudkan untuk mencegah tibulnya konflik secara nasional, terutama konflik yang bersifat horisontal antara satu suku bangsa dan suku bangsa lainnya.

3. Pada hakikatnya integrasi nasional merupakan proses penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial ke dalam satu kesatuan wilayah, dalam rangka pembentukan suatu identitas nasional. Berdasarkan hal tersebut sebutkan 3 (tiga) syarat keberhasilan suatu integrasi nasional bagi bangsa Indonesia !

Jawaban:

Ada 3 (tiga) syarat keberhasilan suatu integrasi nasional bagi bangsa Indonesia.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 8 Halaman 104 105 Semester 2 Chapter VIII, What Are You Doing

1. Anggota-anggota masyarakat merasa bahwa mereka berhasil
saling mengisi kebutuhan-kebutuhan satu dengan lainnya.
2. Terciptanya kesepakatan (konsensus) bersama mengenai
norma-norma dan nilai-nilai sosial yang dilestarikan dan
dijadikan pedoman.
3. Norma-norma dan nilai-nilai sosial dijadikan aturan baku
dalam melangsungkan proses integrasi sosial.

Disclaimer: konten ini dibuat dan bertujuan untuk membantu adik-adik dan orang tua mengeksplorasi jawaban yang lebih baik. Serta artikel ini tidak paten menjamin kebenaran jawaban***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler