Kunci Jawaban Kegiatan 6.5 Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Halaman 167 Struktur Teks Ulasan Novel Atheis

25 Januari 2022, 18:18 WIB
Kunci Jawaban Kegiatan 6.5 Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Halaman 167 Struktur Teks Ulasan Novel Atheis /tookapic / 1076 images/

RINGTIMES BALI - Inilah kunci jawaban kegiatan 6.5 pembelajaran Bahasa Indonesia kelas 8 halaman 167 tentang teks ulasan novel Atheis.

Tugas Bahasa Indonesia kegiatan 6.5 yang harus dikerjakan siswa kelas 8 terkait struktur dalam novel Atheis.

Kunci jawaban dalam artikel ini diharapkan bisa membantu siswa kelas 8 dalam mengerjakan tugas dan memahami materi pembelajaran.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 53 54 55 Semester 2 Terbaru 2022, Uji Kompetensi 5 No 1-10

Berikut pembahasannya dikutip dari Buku Paket Bahasa Indonesia kelas VIII kurikulum 2013 Kemdikbud :

Soal Kegiatan 6.5

Baca kembali teks ulasan novel Atheis kemudian jelaskan struktur teks tersebut!

Alternatif jawaban:

1. Identitas karya

Judul : Atheis

Pengarang : Achdiat K.Mihardja

Penerbit : Balai Pustaka

Tahun terbit : 1949 (cetakan pertama)

Tebal halaman : 232 halaman

Baca Juga: Latihan Soal Ulangan Penilaian Harian Kelas 2 SD MI Tema 5 Dilengkapi Kunci Jawaban

2. Orientasi

Atheis merupakan salah satu novel terbaik yang memperoleh hadiah tahunan Pemerintah RI tahun 1969. R.J.Maguire menerjemahkan novel ini ke bahasa Inggris pada 1972. Sementara Sjuman Djaya mengangkatnya ke layar perak dengan judul yang sama pada 1974.

3. Sinopsis

Novel ini menceritakan perjalanan hidup tokoh Hasan yang dari kecil dididik menjadi anak saleh dan taat beribadah. orang tuanya juga pemeluk Islam yang fanatik.

Orang tua Hasan menyekolahkannya di MULO dimana ia bertemu dengan Kartini. Semenjak mencintai Kartini dia juga bergaul dengan teman-temannya.

Baca Juga: Gus Baha: Musik Menurut Pandangan Islam, Ada Sisi Lain yang Harus Dipertimbangkan

Hasan mencoba menyadarkan Kartini dan Rusli dengan memberikan ceramah, namun Rusli yang pandai bicara justru terbalik jadi mempengaruhi Hasan.

Tanpa disadari, pemikiran Rusli melekat di kepala Hasan hingga ia terpengaruh.
keyakinannya mulai goyah ketika ia dikenalkan dengan seseorang yang tidak percaya pada Tuhan yakni Anwar. Pengetahuan Anwar tentang ketuhanan begitu luas.

4. Analisis

Novel ini banyak memberikan pelajaran seperti harus pandai bergaul agar jangan sampai menyesatkan bahkan mengingkari agama. Kita harus berpegang teguh pada agama dan Tuhan.

Baca Juga: Pendaftaran Jegeg Bagus Bangli 2022 Telah Dibuka, Simak Syaratnya

Nilai moral selanjutnya adalah kita hendaknya mau memaafkan kesalahan orang lain yang sudah bertobat.

Jangan seperti tokoh ayah Hasan yang tidak mau memaafkan kesalahan anaknya bahkan hingga ajal menjemput.
Bahasa dalam novel ini lugas dan mudah dipahami.

5. Evaluasi

Kekurangannya novel ini sudah sangat langka dan sulit diperoleh.

Demikianlah pembahasan soal dan kunci jawaban kegiatan 6.5 Bahasa Indonesia kelas 8 halaman 167 tentang struktur teks ulasan Novel Atheis untuk membantu siswa dalam belajar dan memahami materi.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler