Kunci Jawaban IPA Kelas 8 SMP Halaman 84,85 Terbaru 2022, Aktivitas 9.1 Model Penyaringan Darah dalam Ginjal

17 Januari 2022, 10:55 WIB
Ilustrasi kunci jawaban IPA kelas 8 SMP halaman 84,85 terbaru 2022, Aktivitas 9.1 Model Penyaringan Darah dalam ginjal. /pexels.com/@lum3n

RINGTIMES BALI – Hallo adik semua, kita akan membahas tentang kunci jawaban latihan tentang IPA Kelas 8 SMP tentang Aktivitas 9.1 Model Penyaringan Darah dalam ginjal.

Berikut kunci jawaban latihan soal IPA kelas 8 SMP semester 2 halaman 84,85 Aktivitas 9.1 Model Penyaringan Darah dalam ginjal.

Sebagaimana dilansir dari Buku Paket IPA Elektronik kelas 8 SMP semester 2 Kurikulum 2013 edisi revisi 2017 pada Senin, 17 Januari 2022.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 Halaman 75, 76, Subtema 2 Pembelajaran 3

Kunci Jawaban Halaman 84, 85

Ayo, Kita Lakukan

Aktivitas 9.1 Model Penyaringan Darah dalam Ginjal

Apa yang kamu perlukan?

1. 500 mL udara

2. 2 mL Pewarna makanan warna merah

3. 1 sendok makan tepung terigu

4. 1 buah pengaduk

5. 2 buah gelas kimia ukuran 500 mL

6. 1 buah corong

7. 1 buah kertas saring

 Baca Juga: Kunci Jawaban Biologi Kelas 11 SMA Halaman 110 Jelaskan Proses Pencernaan pada Hewan Memamah Biak

Apa yang harus kamu lakukan?

1. Sediakan 500 mL air lalu campurkan 5 tetes pewarna makanan ke dalam gelas kimia.

2. Sediakan 1 sendok tepung terigu.

3. Susunlah alat seperti pada Gambar 9.4.

Ilustrasi. Gambar 9.4 Perangkat Model Penyaringan Darah.

4. Tuangkan secara hati-hati sebagian campuran yang telah dibuat, di atas kertas saring.

5. Amatilah hasil penyaringan yang terbentuk, bandingkan dengan larutan yang belum disaring.

 Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 4 Tema 8 Halaman 126, 128, 129, Laporan Hasil Pengamatan

Apa yang perlu kamu diskusikan?

1. Bagaimana perbedaan air dari larutan hasil penyaringan dan bahan awal sebelum disaring?

Pembahasan:

Air larutan hasil penyaringan lebih jernih daripada larutan air yang belum disaring.

2. Apa yang menyebabkan berbeda?

Pembahasan:

Proses penyaringanlah yang menyebabkan berbeda air larutan.

3. Bila rangkaian percobaan pada Gambar 9.4 diumpamakan sebagai badan Malpighi, maka:

A. corong dan kertas saring diumpamakan sebagai bagian apakah pada badan Malpighi?

B. gelas kimia diumpamakan sebagai bagian apakah pada badan Malpighi?

Pembahasan:

A. Corong dan kertas saring diumpamakan sebagai glomerulus.

B. Gelas kimia diumpamakan sebagai kapsul Bowman atau Simpai Bowman.

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 4 Tema 8 Halaman 111 dan 114, Keunikan Daerah Papua

4. Apa yang dapat kamu simpulkan?

Berdasarkan percobaan dan diskusi yang telah kamu lakukan, apa yang dapat kamu simpulkan?

Pembahasan:

larutan hasil menjadi jernih dan lebih cair, larutan sebelum disaring lebih kental. Hal yang menyebabkan berbeda karena dilakukan proses sistem.

Penafian :

Pembahasan soal ini hanyalah sebagai referensi belajar siswa. jawaban tergantung penilaian pengajar. Selamat belajar.***

Editor: Rian Ade Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler