Kunci Jawaban Tema 7 Subtema 2 Kelas 3 SD MI Halaman 85, 86, 87, Perkembangan Teknologi Produksi Sandang

15 Januari 2022, 10:31 WIB
Kunci Jawaban Tema 7 Subtema 2 Kelas 3 SD MI Halaman 85, 86, 87 /PIXABAY/akshayapatra

RINGTIMES BALI – Halo adik-adik SD dan MI, berikut merupakan pembahasan kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 untuk Kelas 3 SD/MI.

Berikut ini akan dibahas kunci jawaban pada tema 7 subtema 2 kelas 3 SD/MI yang akan mempelajari tentang Perkembangan Teknologi Produksi Sandang. Pembelajaran ini cukup penting untuk memahami tentang teknologi sandang.

Pada pembelajaran kunci jawaban tema 7 subtema 2 kelas 3 SD/MI, adik-adik diminta untuk menjawab pertanyaan tentang Perkembangan Teknologi Produksi Sandang di halaman 85, 86, 87.

Baca Juga: Link Live Streaming Persela Lamongan vs Persija Jakarta BRI Liga 1 2022 Malam Ini 15 Januari 2022

Adik-adik dapat memeriksa pembahasan di bawah ini untuk mengoreksi jawaban setelah mengerjakannya secara mandiri sesuai kemampuan adik-adik.

Dikutip dari Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Sesuai Edisi Revisi 2018 untuk kelas 3 SD/MI, simak soal beserta kunci jawaban berikut ini:

Dayu suka menari. Ia menggunakan kain adat saat menari daerah. Kain adat saat ini sangat disukai banyak orang. Apa yang kamu ketahui tentang kain adat?

Baca Juga: 'Cheating on You' dari Charlie Puth MP3 MP4 Beserta Lirik, Mudah dan Gratis

Ayo Membaca

Bacalah teks berikut seperti pembaca berita!

Kain Ada Indonesia

Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya budaya. Salah satu sebabnya karena wilayah Indonesia sangat luas. Setiap daerah di Indonesia memiliki budayanya sendiri.

Salah satu kekayaan budaya Indonesia adalah kain adat. Setiap daerah memiliki kain adat. Kain Songket dikenal sebagai kain adat orang Melayu. Kain Sasirangan dikenal sebagai kain adat suku Banjar di Kalimantan. Orang-orang di Jawa memiliki batik dan lurik. Kain tenun dikenal sebagai kain adat dari Nusa Tenggara.

Baca Juga: 3 Ciri-ciri Kehadiran Khodam di Dekat Kita, Ada Bau Menyengat Secara Tiba-tiba

Kain adat Indonesia sangat istimewa. Kain adat dibuat dengan menggunakan bahan yang ada di lingkungan tempat tinggal. Warna kain juga berasal dari bahan alam. Kain adat umumnya dibuat dengan cara ditenun tangan.

Kain adat memiliki banyak fungsi. Kain adat dapat digunakan sebagai bahan pakaian sehari-hari. Kain adat biasanya dipakai saat upacara adat. Kain adat juga banyak digunakan sebagai baju tarian daerah. Kain adat sering digunakan dalam upacara perkawinan. Di beberapa daerah kain adat juga digunakan saat ada keluarga yang meninggal.

 

Kain adat

Kain adat yang paling dikenal adalah batik. Batik ditemukan hampir di semua daerah. Setiap daerah memiliki batik dengan ciri yang berbeda. Batik merupakan pakaian nasional Indonesia. Sebagai rasa syukur akan kekayaan pakaian adat, bangsa Indonesia memperingati hari Batik setiap tanggal 2 Oktober.

Baca Juga: Sinopsis Film Layangan Putus Episode 9 Full, Aris Kembali Berkhianat, Kinan Mantap Gugat Cerai

Ayo Mencoba

Kamu telah membaca teks “Kain Adat Indonesia”.

Lengkapilah tabel berikut dengan nama-nama kain yang kamu ketahui!

No

Nama Kain

Daerah Asal

1

Tenun Siak

Riau

2

Tapis

Lampung

3

Songket Sambas

Kalimantan Barat

4

Batik Indonesia

Jawa

5

Songkat Palembang

Sumatera Selatan

Ayo Menulis

Baca Juga: Kim Ha Neul Bintangi Serial Terbaru TVN ‘Kill Heel’ Tayang Mulai 2 Februari 2022  

Pelajari kembali teks “Kain Adat Indonesia”! Amati kalimat pertama dari setiap paragraf! Tuliskan informasi yang kamu dapatkan dari setiap kalimat pertama!

Pokok-Pokok Informasi

Paragraf 1

Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya budaya

Paragraf 2

Salah satu kekayaan budaya Indonesia adalah kain adat

Paragraf 3

Kain adat Indonesia sangat istimewa

Paragraf 4

Kain adat memiliki banyak fungsi

Paragraf 5

Kain adat yang paling dikenal adalah batik

Baca Juga: Bocoran Film Layangan Putus Episode Terakhir, Lidya Minta Ijin Nikahi Aris, Kinan Dapatkan Hak Asuh Raya

Demikian kunci jawaban kelas 3 SD/MI Tema 7 Subtema 2 tentang Perkembangan Teknologi Produksi Sandang pada halaman 85, 86, 87. Semoga bermanfaat bagi pembelajaran adik-adik.

Disclaimer:

Kunci jawaban ini bersifat terbuka, pembahasan dalam soal tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Siswa dapat melakukan eksplorasi sendiri atau dibantu orangtua.***

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler