Penyakit Gangguan Mata Serta Perawatan dan Pencegahannya, Kunci Jawaban IPA Kelas 4

3 September 2021, 07:20 WIB
Ilustrasi mata, kunci jawaban IPA kelas 4 penyakit gangguan mata dan pencegahannya /Pixabay.com/LhcCoutinho/

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan pembelajaran IPA kelas 4 SD tentang materi penyakit dan gangguan mata.

Dalam artikel ini akan dibahas tentang penyakit, ganggian dan kelainan pada mata serta cara perawatan mata dan pencegahan penyakit.

Pembahasan artikel ini akan membantu adik-adik menjawab soal dan menemukan kunci jawaban materi IPA kelas 4 SD.

Baca Juga: Soal IPA Kelas 9 Halaman 152 Uji Kompetensi Bab 8 Partikel Penyusun Benda Mati dan Makhluk Hidup

Dilansir dari kanal YouTube Mashindra Prisma Saputra pada 3 September 2021, berikut penyakit gangguan mata serta perawatan dan pencegahannya untuk materi IPA kelas 4 SD.

Mata dapat mengalami penyakit, gangguan dan kelainan. Apa saja penyakit, gangguan dan kelainan pada mata?.

1. Miopi (rabun jauh)

Penyakit ini adalah saat mata tidak dapat melihat benda yang letaknya jauh. Untuk mengatasinya digunakan lensa cekung.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 6 Halaman 82, 83 Ayo Mencoba Bab 2 Lingkaran

2. Hipermetropi (rabun dekat)

Mata tidak dapat melihat benda yang letaknya dekat. Untuk mengatasinya digunakan lensa cembung.

3. Presbiopi (mata tua)

Mata orang yang telah lanjut usia, tidak dapat melihat terlalu jauh maupun terlalu dekat. Untuk mengatasinya digunakan lenda cekung dan cembung.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia SMP Kelas 8 Halaman 137, 140, 146, 147, 148, 149, 151

4. Rabun senja

Pada sore hari mata tidak dapat melihat dengan jelas. Penyakit ini diakibatkan karena kekurangan vitamin A.

5. Katarak

Lensa mata tampak keruh, akibat bola mata dilapisi selaput lemak.

6. Buta warna

Mata tidak dapat membedakan warna tertentu (merah, hijau dan biru).

Baca Juga: Bagaimana Cara Membuat Karya Montase, Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 4 SD MI Halaman 102, 103

Bagaimana cara perawatan dan pencegahan penyakit, gangguan dan kelainan pada mata?

1. Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A (sayur-sayuran, telur dan daging).

2. Hindari membaca sambil tiduran dan jangan menonton televisi terlalu dekat.

3. Jangan membaca di tempat gelap (remang-remang).

4. Berusaha memeriksakan kesehatan mata ke dokter minimal satu kali dalam enam bulan.

Demikian pembahasan mengenai penyakit gangguan mata serta cara penanganannya untuk materi IPA kelas 6 SD. Semoga bermanfaat.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler