Cek Fakta, Beredar Foto RA Kartini Memakai Jilbab dan Kacamata saat Menjadi Santri

- 16 Agustus 2022, 07:40 WIB
Cek Fakta, Beredar Foto RA Kartini Memakai Jilbab dan Kacamata saat Menjadi Santri
Cek Fakta, Beredar Foto RA Kartini Memakai Jilbab dan Kacamata saat Menjadi Santri /Pixabay.com/arivleone

RINGTIMES BALI – Cek fakta, beredar sebuah foto RA Kartini yang mengenakan kerudung dan kacamata melalui WhatsApp.

Foto tersebut juga disertai narasi yang menyatakan bahwa foto itu gambar asli RA Kartini saat menjadi santri.

Sedangkan foto RA Kartini yang banyak beredar menggunakan konde dan kebaya merupakan hasil rekayasa pihak Belanda yang sekuler.

Lalu benarkah informasi tersebut? Simak cek fakta yang dilansir dari website Turnbackhoax.id berikut ini.

Baca Juga: Cek Fakta, Rebusan Genjer bisa Sembuhkan Diabetes

Menurut hasil penelusuran, narasi tersebut merupakan hoaks lama yang kembali beredar. Sejarawan dari Universitas Indonesia, Agus Setiawan menjelaskan bahwa meskipun Kartini memang pernah menjadi seorang santriwati, foto-foto Kartini sejak masa kecilnya didominasi tradisi Jawa berupa konde dan kebaya.

Asep Kambali, sejarawan sekaligus pendiri Komunitas Historia Indonesia menegaskan bahwa dari banyak foto Kartini, tidak ada yang menunjukkan bahwa Kartini memakai kerudung dan kacamata. Ia juga menyatakan bahwa foto tersebut merupakan hasil rekayasa digital.

Sebelumnya, narasi serupa pernah beredar dan dimuat di situs turnbackhoax.id dengan judul “[SALAH] Photo Asli RA Kartini ketika menjadi santri Kyai Saleh Darat. Tidak memakai konde dan berkebaya.” Yang diunggah pada 21 April 2022.

Baca Juga: Cek Fakta, Pfizer Terbaru Memiliki Kandungan Potasium Klorida yang Bahayakan Jantung

Maka, dapat disimpulkan bahwa narasi yang beredar melalui WhatsApp tersebut termasuk konten yang dimanipulasi.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x