Sambut Galungan, Polres Badung Bagi Sembako

- 9 September 2020, 19:27 WIB
Wakapolres  Badung, Kompol Ni Putu Utariani, SH saat berikan sembako kepada masyarakat desa Mengwitani, Mengwi.
Wakapolres Badung, Kompol Ni Putu Utariani, SH saat berikan sembako kepada masyarakat desa Mengwitani, Mengwi. /Robby/Tim Ringtimes Bali

RINGTIMES BALI - Polres Badung terus berbagi, dengan memberikan Bantuan bahan pokok untuk meringankan beban hidup di tengah Pandemi Covid-19, apalagi menjelang hari Raya Galungan dan Kuningan.

Polres Badung bekerja sama dengan pihak Donatur mengadakan bahan sembako untuk diberikan pada masyarakat.

Aksi peduli dipimpin Wakapolres Badung Kompol Ni Putu Utariani, SH. Aksi bagi sembako disasarkan pada masyarakat yang sangat membutuhkan.

Baca Juga: Stok Darah Menipis, PMI Ajak TVRI Bali Gelar Donor Darah

Bingkisan sembako kali ini dibagikan kepada warga di Banjar Gunungsari, Desa Mengwitani, Kec Mengwi, Badung, Selasa, 8 September 2020.

Kegiatan yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan ini. Warga yang menerima bantuan pun mengucapkan terima kasih dari warga atas kepedulian Polres Badung di tengah wabah covid -19.

"Kita bersama-sama dengan para donatur menyisihkan sedikit rezeki untuk bisa berbagi," ungkap Utariani.

Baca Juga: Aneh, Sekelompok Pendaki Kembali Tersesat di Puncak Adeng

Namun Ia berharap, agar jangan isinya yang dijadikan ukuran dalam persaudaraan, namun hati kasih ikhlaslah yang dipakai menyempurnakan persaudaraan.

Selain membagikan paket sembako, Wakapolres juga menghimbau masyarakat agar, mentaati anjuran pemerintah tentang Protokol Kesehatan, sehingga keluarga tidak menjadi klaster penyebaran Covid -19.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x