Aksi Keprok Kaca Mobil Kembali Terjadi di Jimbaran Bali, Netizen: Efek Corona Maling Gak Mikir Panjang

- 6 April 2021, 08:30 WIB
aksi keprok kaca mobil terjadi di Jimbaran
aksi keprok kaca mobil terjadi di Jimbaran /instagram @infobadung/

RINGTIMES BALI - Waspadalah bagi Anda yang mengendarai mobil di malam hari. Terutama saat memakirkan kendaraan Anda. Pasalnya aksi keprok kaca mobil kembali terjadi, di Pulau Bali.

Korban diketahui bernama @bayu_ivanders, kejadian keprok kaca mobil ini dialaminya saat ia sedang parkir di salah satu restoran di wilayah Jimbaran, pada Minggu 4 April 2011 malam.

Informasi adanya kejadian keprok kaca mobil ini dibagikan oleh akun instagram @denpasarviral, hal ini tentu saja menuai tanggapan dari para netizen. Mobil berwarna hitam ini pun alhasil kaca sebelahnya hancur.

Baca Juga: Desiree Tarigan Dituduh Selingkuh dengan Seorang Pengusaha, Netizen: Udah Menopause

Bersyukur korban selamat namun sejumlah barang berharga berhasil di bawa kabur oleh pelaku yaitu sebuah tas yang di dalamnya berisi HP, dompet dan surat-surat penting.

Kejadian ini disoroti oleh para netizen seperti yang ditanggapi oleh akun instagram
@dewik_wiska.

"Efek corona maling pun ga mikir panjang lebar????kapan akan usai corona ini????hanya orang2 berduit ga tahu dampaknya,tapi kita orang susah melarat bukan main,hari raya sudah dekat ne," ujarnya.

Akun @kmg_arie mengatakan bagaimana Bali mau bangkit jika kriminalitas tinggi. "Gimana mau bangkit, kriminalitas makin tinggi????," katanya.

Baca Juga: Terkuak Ibunda Bams Diusir di Depan Sahabat, Hotma Sitompul Nyaris Dihajar, Netizen: Ada Saksi Lho Pak Hot

Akun @putrinf87 menyebut jika TKP peristiwa aksi ini terjadi di parkiran Laota, Jimbaran.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x